Menghubungkan Situs Anda ke AdSense

Untuk menyelesaikan proses aktivasi AdSense, Anda harus menghubungkan situs ke AdSense. Berikut caranya:
    • Login ke akun AdSense.
    • Salin kode yang ada di halaman beranda AdSense.
    • Tempelkan kode ke HTML halaman Anda, di antara tag <head> dan </head>. Pelajari lebih lanjut cara menempelkan kode iklan di Panduan penerapan kode kami.
      Lihat contoh halaman HTML yang telah ditambahi kode

          <html>
          <head>
          <script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
          <script>
          (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({
          google_ad_client: "ca-pub-123456789",
          enable_page_level_ads: true
          });
          </script>

          Ini adalah bagian atas halaman Anda.
          <title>Contoh halaman HTML</title>
          </head>
          <body>
          Ini adalah bagian isi halaman Anda.
          </body>
          </html>



      • (Opsional) Jika Anda salah memasukkan URL situs saat membuat akun AdSense, klik edit Edit dan ubah URL.
      • Biarkan kotak Tampilkan iklan segera setelah akun saya diaktifkan dicentang, kecuali jika Anda ingin memilih untuk mengaktifkan iklan yang ingin ditampilkan setelah akun diaktifkan. Pastikan Anda telah menempatkan kode pada setiap halaman tempat iklan ingin ditampilkan saat situs diaktifkan.
      • Setelah selesai, konfirmasikan bahwa Anda telah menempelkan kode tersebut, lalu klik Selesai.

      Menampilkan iklan segera setelah akun diaktifkan

      Saat menghubungkan situs, Anda dapat memilih untuk menampilkan iklan segera setelah akun diaktifkan dan langsung mulai menghasilkan uang dari konten Anda.

      Jika Anda memiliki pengunjung dari Wilayah Ekonomi Eropa (EEA), sebaiknya hapus centang di opsi ini untuk memastikan Anda mematuhi Kebijakan izin pengguna Uni Eropa Google. Anda dapat mengubah setelan untuk menayangkan iklan kepada pengguna di EEA setelah akun disetujui.

      Asalkan Anda telah menambahkan kode ke halaman tempat iklan ingin ditampilkan, Anda sudah siap. Google akan menganalisis halaman Anda, menemukan penempatan iklan yang sesuai, lalu menempatkan iklan secara otomatis. Sistem kami akan memilih iklan yang paling sesuai untuk jenis halaman Anda.

      Kami tidak dapat mendeteksi kode

      Apabila kami tidak dapat mendeteksi kode di situs Anda, kami akan mengirimkan email kepada Anda. Untuk membantu Anda memperbaiki masalah ini, berikut ini beberapa hal yang harus diperiksa:

      •  Apakah Anda menempelkan kode ke HTML situs Anda?
      •  Apakah Anda menempelkan kode di antara tag <head> dan </head>?
      •  Apakah Anda menempelkan kode ke situs yang digunakan untuk mendaftar ke AdSense?
      loading...

      No comments:

      Powered by Blogger.